Selasa, 20 Agustus 2019

Danramil 15/Singorojo Sebagai Komandan Upacara 17 agustus Kabupaten Kendal


 


     Kendal 20 Agustus 2019, Pada ksempatan upacara bendera dalam rangka memperingati HUT ke 74 proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia tingkat kabupaten Kendal, bertindak sebagai komandan upacara adalah kapten kav Slamet Priyanto,anggota TNI AD yang sehari hari menjabat danramil 15/singorojo yang berada di bawah Kodim 0715/Kendal.

    Upacara yang di berlangsung di alun alun kota Kendal tersebut secara menyeluruh berjalan lancar tanpa adanya hambatan, semua itu berkat latihan yang intensif dan penuh semangat oleh seluruh perangkat dan peserta upacara yang terlibat. Termasuk sang danramil yang bertindak sebagai komandan upacara  pada kesempatan ini. Beliau telah mempersiapkan baik fisik maupun mental guna menunjang kesuksesan kegiatan upacara tersebut. Mengingat waktu pelaksanaan upacara di mulai jam 09.30 yang mana cuaca sudah mulai panas oleh terik sang surya. Tanpa di tunjang fisik dan stamina yang prima di khawatirkan para peserta akan tumbang karena kelelahan,terutama komandan upacara yang mempunyai peran sangat vital dalam prosesi sebuah upacara.

   Dalam penyampaiaanya saat berada di daerah persiapan sebelum upacara,bahwa beliau sudah meminum suplemen berupa ramuan tradisional dari bahan alami yang sudah di siapkan dan di buat sendiri oleh sang istri tercint, ramuan tersebut berguna menambah stamina dan menjaga kesehatan pita suara supaya tidak serak saat pelaksanaan upacara. Di samping suplemen,faktor lain yang perlu di perhatikan dan harus terpenuhi adalah istirahat dan tidur yang cukup saat malam menjelang pelaksanaan upacara, tandas pria 44 tahun yang mengawali karier militernya melalui jalur bintara umum angkatan 1997 tersebut. (bazo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar