Jumat, 01 Desember 2023

Babinsa Jatipuro Koramil Rowosari Kerja Bakti Bersama Warga

 


KENDAL - Babinsa Jatipuro Koramil 16/ Rowosari Kodim 0715/Kendal, Koptu Supriyanto bersama Warga masyarakat melaksanakan kegiatan Karya Bakti bertempat di Dukuh Sidedes Desa Jatipurwo Kecamatan Rowosari, Jum'at (1/12/2023).

Menurut keterangan Babinsa Jatipuro Koramil 16/ Rowosari, Koptu Supriyanto mengatakan bahwa, kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Jatipurwo beserta Perangkat Desa dan Warga masyarkat Dukuh Sidedes Desa Jatipurwo.

"Kegiatan yang di laksanakan pembenahan jembatan Dukuh Sidedes Desa Jatipurwo, pembersihkan gorong-gorong sepanjang jalan Desa jatipurwo untuk mencegah terjadinya air menggenang dan menghimbau warga supaya membuang sampah pada tempat nya", kata Koptu Supriyanto.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar