Senin, 04 Maret 2024

Program Sasaran Fisik Utama TMMD Sengkuyung Kodim Kendal Capai 55 Persen

 


KENDAL - Program Sasaran Fisik Utama TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) Sengkuyung Tahap I tahun 2024 Kodim 0715/Kendal berupa pengecoran jalan bertempat di Desa Kertosari Kecamatan Singorojo hari ini mencapai 55 persen, Senin (4/3/2024).

Hal tersebut di sampaikan oleh Danramil 15/Singorojo Kapten Inf Sudirman di sela-sela kegiatan Pengedropan material ke lokasi TMMD dan memasang begesting yang melibatkan 34 personil yang terdiri dari personil TNI sebanyak 10 orang, Polri 2 0rang, Teknisi 2 orang dan Warga masyarakat Desa Kertosari 20 orang.

"Sampai hari ini, Senin tanggal 4 Maret 2024, sudah dilaksanakan program Sasaran Fisik Utama berupa Pengecoran jalan atau Betonisasi dengan volume Panjang 467 meter, Lebar 3 meter dan Tebal atau Tinggi 12 centimeter atau 55 persen dari target keseluruhan dengan volume Panjang 850 meter, Lebar 3 meter dan Tebal atau Tinggi 12 centimeter", tuturnya.

"Selain itu juga sudah dilaksanakan Sasaran Fisik tambahan pembangunan Talut Sandaran volume Panjang 35 Meter, Lebar bawah 0,5 Meter, Lebar atas 0,3 Meter dan Tinggi 2 Meter, sudah selesai 100 persen dan Sasaran Kegiatan Non Fisik yaitu Penyuluhan Wasbang dan Belneg dari Kodim 0715/Kendal, Stunting dari DP2AKBP2PA Kabupaten Kendal, Penyuluhan Sampah dari Dinas LH Kabupaten Kendal dan Penyuluhan Bahaya Narkoba dari BNN Kabupaten Kendal", imbuh Kapten Inf Sudirman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar