Sabtu, 26 Agustus 2017

Dandim 0715/Kendal Kunjungi Pabrik Rokok

PT. Sari Tembakau Harum pabrik produsen rokok djisamsoe 234 yang beralamatkan di Jalan Raya Cepiring - Gemuh No. 439 Batumulyo, Cepiring, Kendal, Rabu (23/8) mendapat kunjungan dari Dandim 0715/Kendal Letkol Czi Hendro Edi Busono dalam kesempatan tersebut Dandim 0715/Kendal memperkenalkan diri karena beliau adalah Dandim 0715/Kendal yang baru serta menyempatkan diri untuk melihat cara produksi pembuatan rokok.

Dengan adanya PT. Sari Tembakau Harum yang bergerak dibidang produksi rokok yang berada diwilayah Kabupaten Kendal ini, dapat menampung tenaga kerja yang berasal dari masyarakat Kabupaten Kendal dan mengurangi potensi pengangguran yang akan berdampak positif terhadap perekonomian masyarakat Kabupaten Kendal," Kata Dandim 0715/Kendal.

Sebanyak kurang lebih 800 orang dapat diserap untuk dijadikan karyawan dipabrik rokok tersebut yang rata-rata masyarakat Kabupaten Kendal. "Karyawan yang akan bekerja disini sebelumnya akan diberikan pelatihan terlebih dahulu sampai memahami betul tugas dan fungsinya saat memproduksi rokok," ujar Direktur PT. Sari Tembakau Harum Bapak Warih Sugriyanto.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar